Seberapa banyak dari kita yang tahu apa yang harus kita lakukan tapi menunda-nunda sampi tidak pernah melakukannya? Mungkin kita suka beralasan bahwa kita tidak tahu apa yang harus kita lakukan atau harus dimulai darimana.
Jika kita kekurangan visi, jangan hanya duduk diam menunggunya datang menghentak kita seperti kilatan petit.
Ketika kita melihat suatu kebutuhan yang menyentuh hati kita, ambillah tindakan. Penuhi kebutuhan itu dan jika Tuhan rindu untuk berbicara kepada kita dan memanggil kita untuk mengambil langkah berikutnya, Dia akan melalukannya.
Tuhan sudah menaruh sebuah keinginan jauh di dalam hati kita untuk berbuat sesuatu. Tuhan memberikan potensi dan keunikan dalam setiap kita yang hanya kita sendiri bisa lakukan.
Kita semua memiliki sesuatu yang bisa kita lakukan dengan baik. Tapi bakat saja tidak cukup. Pilihan-pilihan penting yang kita buat akan membedakan kita dari orang lain yang hanya mempunyai bakat.
Saat kita menyadari bahwa kita telah menjalani hanya setengah kehidupan, setengah yang lain akan menghantui kita sampai kita mengembangkannya.
Tidak mencapai potensi kita adalah sebuah tragedi.
Untuk mencapai potensi, pertama-tama kita harus mempercayai diri dan bertekad untuk hidup jauh melebihi rata-rata. Jangan pernah membuat alasan.
Ada dua jenis orang di dunia:
- Orang yang ingin menyelesaikan segala sesuatu.
- Orang yang tidak ingin membuat kesalahan-kesalahan.
Orang kedua tidak akan percaya diri dan tidak akan berani mengambil resiko.
Apa yang bisa kita perbuat untuk orang lain dengan potensi kita? Pikirkan itu!
Jika kita mengajukan pertanyaan karena tidak bisa berpikir, maka kita punya masalah. Jika kita mengajukan pertanyaan karena malas, maka kita punya masalah. Jika kita mengajukan pertanyaan agar semua orang bisa beegerak lebih cepat, maka kita akan bergerak menuju kesuksesan.
Belajar menerima tanggung jawab. Cari dan bertemanlah dengan sahabat-sababat yang mendukung masa depan kita. Disiplin diri, berhenti menunda dan membuat alasan. Pengaruhilah sebanyak mungkin kehidupan.
Be blessed!