3. CEK TO-DO LIST YANG DIBUAT DI MALAM SEBELUMNYA
Apa saja yang mau kita kerjakan di hari ini harus sudah kita rencakan terlebih dahulu di malam sebelumnya. Saya suka kebingungan harus melakukan apa dan mulai darimana dulu ketika tidak menuliskan to-do list. Biasanya saya membuat jadwal mingguan akan apa saja yang mau kerjakan. Kemudian saya menentukan prioritas-prioritas mana yang harus saya kerjakan terlebih dahulu dengan menaruhnya di jam-jam pertama produktif saya. Atau bisa saja lock jam-jam di saat paling bersemangat kalian untuk bekerja fokus tanpa pengalih perhatian.
Jadwal mingguan itu harus saya tulis dalam black board kecil saya yang bisa saya hapus setiap harinya. Jangan lupa buat kotak untuk dicentang supaya kita bisa merasakan kepuasan dan kemenangan setelah mengerjakannya.

Kegagalan seringkali terjadi karena tidak adanya perencanaan.
Jadi setelah kita merencanakan apa yang akan kita kerjakan di malam sebelumnya, maka pagi hari kita perlu melihat kembali to-do list hari ini dan bisa produktif mengerjakannya.
Sangat suka dengan tulisan ini!
Saya juga melakukan hal-hal yang disebutkan di sini setiap pagi. Bangun lebih pagi is something else! memang bangun lebih pagi itu kunci untuk menjadi lebih produktif untuk hari itu. Meditasi bagi saya mungkin bisa dimasukkan ke dalam kegiatan doa pagi. Olaharaga?, hum,..naik turun tangga, masuk ngak ya ? hahaha
Terbitan tulisan yang menarik, Kak.
Hahaha, naik turun tangganya selama setangah jam ya tapi. Betul, meditasi bisa masuk ke dalam doa pagi juga. Hayo semangat bangun pagi!
Semangatttt!!!