Misi gereja adalah Amanat Agung yang Yesus berikan untuk setiap orang yang percaya kepada-Nya.

Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman. | Matius 28:19-20

kid_ec_memoryverse_april2015-2

Seperti apakah jemaat yang misioner?


1. SADAR BETAPA PENTINGNYA MEMENUHI AMANAT AGUNG

Semua orang Kristen pasti tahu Amanat Agung Tuhan Yesus yang memerintahkan agar kita menjadikan semua bangsa murid Tuhan. Tetapi kebanyakan kita cuma sekedar tahu, namun tidak menyadari betapa penting dan mendesaknya perintah tersebut.

Satu hal yang paling Tuhan inginkan adalah setiap manusia mau memiliki persekutuan dengan-Nya.

Jika kita memiliki hati Tuhan, maka hati kita pasti rindu untuk membawa orang kepada Tuhan.

Aku berkata kepadamu: Demikian juga akan ada sukacita pada malaikat-malaikat Allah karena satu orang berdosa yang bertobat. | Lukas 5:10

Jika semua jemaat sadar dan memiliki beban ini, maka akan terjadi kegerakan penginjilan.


2. FOKUS SEMUA KEGIATAN UNTUK MEMENUHI AMANAT AGUNG

Jemaat yang missioner akan menggunakan semua program, acara, dan kegiatan hanya untuk satu tujuan yaitu memenangkan jiwa. Kegiatan ibadah, komsel, doa, ulang tahun, syukuran, seminar, talkshow, konser musik, siaran TV atau radio dll, semua ditujukan untuk menjangkau jiwa.

Apapun yang kita kerjakan baik di tempat kerja atau saat berkumpul bersama teman-teman harus membawa nama baik Kristus sehingga orang-orang lain bisa melihat kasih Tuhan di dalam diri kita. Jadilah yang terbaik di dalam bidang kita. Kasihilah orang-orang di sekitar kita. Perhatikan hal-hal kecil di sekeliling kita dan selalu tanyakan Tuhan apa yang Dia ingin kita lakukan di setiap situasi.

Kita menjadi duta Tuhan di dunia ini. Sebelum orang lain tertarik kepada Yesus, mereka harus tertarik kepada kita terlebih dahulu. Apa yang sedang kita perlihatkan kepada orang-orang? Apakah kita memfokuskan kegiatan dan perhatian kita untuk mengasihi orang lain sama seperti Yesus mengasihi orang?


3. MAU BAYAR HARGA UNTUK MEMENUHI AMANAT AGUNG

Uang, waktu, tenaga, pikiran, doa dan air mata, selalu siap dikorbankan demi menyelamatkan jiwa. Semua yang mereka berikan merupakan investasi di sorga, yang akan mendatangkan keuntungan bagi mereka sendiri.

Janganlah kamu mengumpulkan harta di bumi; di bumi ngengat dan karat merusakkannya dan pencuri membongkar serta mencurinya. Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di sorga; di sorga ngengat dan karat tidak merusakkannya dan pencuri tidak membongkar serta mencurinya. | Matius 6:19-20

go-1920x1080

Mungkin kita tidak punya waktu untuk terjun langsung dalam misi. Tapi kita bisa menggunakan harta kita untuk membantu misi penginjilan. Gereja kita banyak masuk ke daerah-daerah dan membutuhkan tidak sedikit dana supaya penjangkauan bisa lebih maksimal. Setiap uang yang kita keluarkan untuk misi penginjilan akan sangat berarti.


Saat kita berjalan ke gerbang surga, adakah orang-orang yang menantikan kita di sana dan bertepuk tangan menyambut kedatangan kita karena kita telah membantu untuk keselamatan jiwa mereka?

Be blessed!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *